Pencak silat merupakan salah satu seni bela diri asal Indonesia yang sudah mendunia. Selain digunakan untuk membela diri saat terdesak, ada banyak sekali manfaat dari mempelajari pencak silat. Salah satunya adalah menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh. Sejarah Olahraga Pencak Silatsendiri diperkirakan mulai menyebar di Indonesia sejak abad ke-7 masehi.
Dulu, kerajaan besar seperti Majapahit dan Sriwijaya dipercaya memiliki banyak pendekar yang menguasai ilmu seni bela diri. Hal ini dibuktikan dengan adanya artefak senjata yang ditemukan seorang peneliti silat bernama Donald F. Draeger di candi Borobudur dan Prambanan.
Artefak senjata tersebut ditemukan di masa Hindu-Budha dan terdapat dalam pahatan relief-relief. Dimana dalam pahatan tersebut dideskripsikan sikap kuda-kuda dalam ilmu silat. Perkembangan silat mulai terekam saat masuknya penyebar agama islam di tanah air pada abad ke-14. Saat itu, seni bela diri pencak silat diajarkan bersamaan dengan pelajaran agama. Silat juga dikategorikan sebagai latihan spiritual.emakin berkembangnya zaman, kini silat sudah menjadi bagian yang tidak bisa dipisahkan dari rangkaian upacara adat. Misalnya saja upacara di Minangkabau yang turut menyertakan pertunjukan pencak silat dan tari Randai dalam rangkaian acaranya. Selain itu, adapula masyarakat Betawi yang memiliki tradisi “palang pintu” dalam prosesi pernikahan adatnya. Dalam prosesi tersebut, Anda akan melihat peragaan silat yang ditampilkan dalam sebuah drama kecil. Sejarah Olahraga Pencak Silat ini sangat menarik bukan?
Secara umum pencak silat memang berguna untuk membela diri dari tindak kejahatan yang mengancam. Tapi selain itu, masih banyak manfaat yang bisa Anda peroleh dari pencak silat.
Apa saja manfaat olahraga pencak silat, yuk kita ulas bersama:
Apa saja manfaat olahraga pencak silat, yuk kita ulas bersama:
1. Melatih Konsentrasi dan Daya Tahan Tubuh
Dalam seni bela diri ini, Anda akan dilatih untuk berkonsentrasi dan menggerakkan seluruh badan. Manfaatnya? Tentu saja tubuh senantiasa akan terasa bugar dan sehat karena diajak untuk bergerak. Sama halnya seperti berolahraga, otot-otot Anda akan terbiasa untuk bergerak sehingga meningkatkan daya tahan tubuh.
2. Melancarkan Sirkulasi Darah
Pada gerakan-gerakan tertentu yang menggunakan kecepatan, tubuh secara otomatis akan memacu fungsi paru-paru dan jantung sehingga sirkulasi darah dan udara Anda akan lebih lancar. Manfaat lain yang akan sangat terasa dalam aktivitas sehari-hari adalah meningkatkan kedisiplinan. Dalam belajar beladiri, Anda akan dituntut untuk berusaha lebih keras dan disiplin dalam mempelajari setiap jurus yang diajarkan. Secara spontan, kedisiplinan tersebut akan terbawa dalam kegiatan harian Anda.
3. Melatih Mental dan Tingkatkan Rasa Percaya Diri
Manfaat Olahraga Pencak Silat dalam kehidupan sehari-hari lainnya adalah melatih ketahanan mental, meningkatkan rasa percaya diri, membina jika ksatria dan sportivitas, mengembangkan kewaspadaan dan ketelitian yang tinggi serta ulet dalam bekerja atau belajar.